Sistem Informasi Geografis
Sistem Informasi Geografis merupakan bidang studi yang mempelajari mengenai sistem komputer untuk mengumpulkan, mengolah, memeriksa, dan menganalisis informasi-informasi yang berhubungan dengan permukaan bumi. Sistem Informasi Geografis (SIG) terdiri dari lima komponen utama, yakni sumber daya manusia, perangkat lunak (software), perangkat keras (hardware), data, serta metode dan prosedur. Komponen-komponen tersebut saling terkait dan saling bergantung satu sama lain; jika salah satu komponen tidak berfungsi dengan baik, maka keseluruhan sistem tidak akan berjalan optimal. SIG dapat memberikan geovisualisasi dengan meralisasikan integrasi bidang geomatika, geodesi, geografi dalam mengaplikasikan konsep SIG, aplikasi geokomputasi dan spatial data science dalam bentuk visualisasi, pemodelan, maupun prediksi.
Kelompok bidang riset dan penelitian Sistem Informasi Geografis memiliki laboratorium GeoInformatika dengan dosen pengampu :
1. Oktavia Dewi Alfiani, ST., MT.
2. Dwi Wahyuningrum, S.T., M.Eng.
Contoh Hasil Penelitian mahasiswa di bidang Sistem Informasi Geografis :
1. Informasi Persebaran UNESCO Global Geopark di Indonesia oleh Andien Febianty Putri
2. Virtual 3D UPNVYK oleh Cikal Rambu Mustaqim
3. SUSTAINABLE DEVELOPMENT GOALS oleh Safira Bianca Putri
4. Jalur Evakuasi Emergensi VALE oleh Atikahh Hervin Azahra
5. angkukisBUS oleh Tabitha Jozie Levianggi
6. Si Manis Gudeg oleh Melinda Fatmawati