KEGIATAN KEMAH KERJA ANGKATAN 2019
Kemah Kerja Angkatan 2019
Kemah kerja bisa dibilang puncak dari praktikum – praktikum mahasiswa yang sudah dilakukan di semester sebelumnnya yang dijadikan satu proyek besar. Kemah Kerja telah menjadi salah satu hajatan terbesar program studi Teknik Geomatika dilaksanakan secara luring dengan mengangkat tema besar “ Berkarya Untuk Mengabdi” .
Kemah kerja periode 2022 dilaksanakan pada tanggal 9 – 21 Januari terhitung 2 hari persiapan dan 10 hari akuisisi data. Kemah kerja ini bertempatan di Desa Brajan, Klaten, Jawa Tengah . Dilaksanakan oleh 40 mahasiswa Teknik Geomatika Angkatan 2019, Dengan mengangkat tema “berkarya untuk mengabdi “ . diharapkan mahasiswa bisa menciptakan peta syang dapat digunakan masyarakat setempat dan kedepannya dapat menjalin Kerjasama berterusan.
Selesai akuisisi data dilanjut kegiatan studio yang diagendakan selama 1 minggu. Kegiatan studio ini bertujuan untuk menyatukan peta – peta yang telah diolah oleh masing – masing tim. Selain menyatukan peta mahasiswa menyusun laporan kemah kerja dan akan dilanjutkan uji komprehensif.