Publikasi Ilmiah Hasil Tugas Akhir Mahasiswa dan Dosen Pembimbing Teknik Geomatika UPNVY

Publikasi terbaru dari hasil Tugas Akhir mahasiswa dan dosen pembimbing Teknik Geomatika UPN “Veteran” Yogyakarta, Taffy Elian dan Naufal Setiawan.
Publkasi tersebut berjudul: Variability and Correlation among SST, Chlorophyll-a Levels, ENSO, and Pelagic Fishing in Southern Part of Madura Strait, Indonesia, Based on Landsat 9 OLI/TIRS Imagery.
Wilayah pesisir Indonesia kaya potensi perikanan, namun masih minim riset terkait hubungan parameter oseanografi dan aktivitas perikanan berbasis data penginderaan jauh. Studi ini hadir untuk menganalisis variabilitas suhu permukaan laut (SST), klorofil-a, fenomena iklim ENSO, dan kaitannya dengan hasil tangkapan ikan pelagis.
Dengan menggunakan data satelit Landsat 9 dan statistik korelasi, riset ini menunjukkan bahwa dinamika parameter oseanografi secara signifikan memengaruhi produktivitas perikanan di Selat Madura. Hasil penelitian ini diharapkan dapat mendukung pengambilan kebijakan yang lebih adaptif terhadap perubahan iklim dan kelautan.
https://doi.org/10.7494/geom.2024.18.5.5
Dipublikasikan di Geomatics and Environmental Engineering Vol. 18 No. 5 (2024)
#Geomatika #PublikasiMahasiswa #RemoteSensing #Oceanography #UPNJogja #TeknikGeomatika #Landsat9 #ENSO #SST #Chlorophylla