Kuliah Umum Bersama Dosen Teknik Geodesi UGM
Yogyakarta, 13 Oktober 2020, Program Studi Teknik Geomatika melakukan acara Kuliah Umum yang bertema “Peran Teknik Geomatika Dalam Penentuan Batas Wilayah “. Kuliah Umum ini dilakukan untuk mendalami keilmuan Teknik Geomatika yang kali ini pada bidang penentuan batas wilayah. Selain itu kuliah umum ini sebagai wadah mahasiswa dalam mengembangkan keilmuannya serta menambah informasi mengenai keilmuanya.
Pada kuliah umum kali ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa Teknik Geomatika UPN “Veteran” Yogyakarta, acara dibuka dengan sambutan sambutan, oleh ketua pelaksana, ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Geomatika serta Koordinator Program Studi Teknik Geomatika. Setelah itu kuliah umum diambil alih oleh moderator untuk dilanjutkan pada inti acara kuliah umum bersama Bapak I Made Arsana Ph.D yang merupakan dosen dari Teknik Geodesi Universitas Gajah Mada dan juga dosen yang ahli dalam bidang tersebut.